ID Dana Yang Mana — Transaksi digital merupakan hal yang sudah lumrah di era saat ini. Banyak sekali aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk mempermudah transaksi digital Anda.
Salah satu aplikasi untuk melakukan transaksi digital adalah aplikasi Dana.
Anda bisa menggunakan Dana untuk membeli barang, membayar tagihan, mentransfer uang, dan lain sebagainya.
Banyaknya fitur yang disediakan oleh Dana membuat aplikasi ini menjadi aplikasi pembayaran digital yang paling banyak digunakan.
Banyak sekali yang mulai menggunakan aplikasi Dana untuk melakukan transaksi cashless dengan mudah. Namun ada beberapa pengguna baru yang masih bingung mengenai ID Dana.
Jika Anda juga bingung tentang mana ID Dana Anda, maka Anda bisa simak pembahasan ini.
Apa Itu ID Dana?
ID Dana adalah nomor di akun Dana Anda yang dipergunakan untuk keperluan transaksi. ID Dana Anda dan ID Dana milik pengguna Dana lain tentunya berbeda. Tidak ada pengguna Dana yang memiliki ID yang sama.
Lalu, apa fungsi ID Dana? ID akun Dana ini berfungsi seperti nomor rekening bank. Jika Anda ingin melakukan transfer, penarikan uang, atau transaksi lainnya, maka Anda harus mencantumkan ID Dana yang Anda miliki tersebut.
ID Dana itu yang Mana?
Kira-kira mana ID Dana yang harus Anda masukkan ketika melakukan transaksi? Ternyata ID Dana adalah nomor telepon yang terdaftar di akun Dana Anda.
Jika Anda diminta untuk memasukkan ID Dana, maka Anda harus memasukkan nomor telepon yang Anda gunakan di aplikasi Dana.
Karena ID Dana adalah nomor telepon aktif yang terdaftar di akun Anda, maka pastikan Anda tetap menggunakan nomor yang terdaftar di Dana.
Sebab ketika melakukan transaksi di Dana terkadang Anda akan diminta untuk memasukkan kode OTP yang dikirim ke nomor telepon Anda. Sehingga hindari gonta-ganti nomor telepon di Dana.
Cara Melihat ID Dana Sendiri
ID Dana adalah nomor telepon yang terdaftar di aplikasi Dana Anda. Jika Anda lupa dengan nomor telepon yang terdaftar di akun Dana tersebut, maka Anda bisa ikuti saja tutorial yang kami berikan. Berikut merupakan cara lihat ID akun Dana:
- Buka aplikasi Dana, pastikan Anda sudah login menggunakan akun Anda.
- Klik menu Saya di pojok kanan bawah, lalu tekan menu Pengaturan Profil.
- Tap Ubah Nomor Ponsel, dibawah tulisan “Nomor HP kamu terdaftar sebagai ID Dana akan muncul nomor telepon Anda yang terdaftatar.
ID Dana Yang Mana - Nomor telepon Dana yang tertera tersebut merupakan ID dari akun Dana Anda.
Bagiamana? Pasti Anda sudah mengerti setelah menyimak info mengenai mana ID akun Dana. Sekian dari motiska, semoga saja pembahasan tentang ID Dana kali ini bisa berguna untuk Anda dan pembaca lainnya.