Cara Cek Saldo Kip Di Hp 2023 bisa kalian lakukan dengan mudah melalui situs atau aplikasi Jaga yang bisa kalian akses dengan mudah.
KIP merupakan bantuan biaya pendidikan bagi siswa atau mahasiswa yang mempunyai keterbatasan ekonomi.
Sebagai penerima KIP tentu kita perlu mengetahui jumlah saldo KIP untuk mempertimbangkan pengeluaran atau untuk segera mengambil KIP yang telah cair.
Sehingga kita perlu mengetahui jumlah saldo di KIP kita dan menggunakannya sebijak mungkin tanpa harus melalui ATM atau mbanking.
baca juga: Maksud Kategori di KIP Kuliah 2023
Cara Cek Saldo Kip Di Hp 2023
Jika kalian salah satu penerima KIP dan hendak melakukana pengecekan saldo maka kalian bisa melakukan dengan mudah melalui Jaga.
Jaga merupakan platform yang dikembangkan oleh KPK dengan tujuan transparansi informasi dalam upaya pencegahan korupsi dari pusat hingga daerah.

Kalian bisa menggunakan platform ini salah satnya untuk mengecek saldo KIP yang merupakan bantuan yang diadakan oleh pemerintah.
Dalam melakukan pengecekan maka kalian bisa lakukan dengan menggunakan situs atau aplikasi.
baca juga: Cara Verifikasi KIP Kuliah
Cek Saldo Melalui Aplikasi Jaga
Adapun langkah yang bisa kalian lakukan dengan menggunakan aplikasi jaga untuk mengecek saldo yaitu sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Jaga melalui Playstore atau Appstore
- Buka aplikasi Jaga yang telah diunduh
- Pada halaman utama klik menu “Pendidikan”
- Pilih jenjang KIP yang akan kalian cek yaitu ‘Sekolah’ atau ‘Universitas’
- Pilih sub menu “Program Indonesia Pintar”
- Masukkan NISN atau NIM kalian
- Klik ‘Cari’
- Aplikasi akan menunjukkan jumlah saldo kalian secara transparan.
Cek Saldo Melalui Situs Jaga
Jika kalian tidak ingin mengunduh aplikasi, maka kalian bisa mengunjungi situs resmi jaga dan melakukan pengecekan dengan langkah sebagai berikut:
- Buka browser kalian dan ketikkan jaga.id pada kolom pencarian
- Pilih menu ‘Pendidikan’ pada laman utama
- Pilih jenjang KIP yang akan kalian cek yaitu ‘Sekolah’ atau ‘Universitas’
- Pilih sub menu “Program Indonesia Pintar”
- Masukkan NISN atau NIM kalian
- Klik ‘Cari’
- Situs akan menunjukkan jumlah saldo kalian secara transparan.
Dengan langkah diatas maka kalian bisa mengecek saldo kalian dengan mudah hanya dengan melalui HP kalian.
Jika kalian butuh informasi secara berkala maka akan lebih efektif jika menggunakan aplikasi Jaga,
baca juga: Cara Daftar KIP Kuliah
Namun apabila kalian tidak ingin mengunduh aplikasi maka kalian bisa menggunakan situs.
Demikian ulasan mengenai cara mengecek saldo KIP dengan mudah melalui aplikasi serta situs yang dikembangkan oleh KIP.
Kalian bisa memanfaatkan situs atau aplikasi dengan mudah sehingga bisa mengecek saldo kapanpun dan dimanapun kalian berada.
Semoga bisa bermanfaat dan selamat mencoba!